Berita

Jubilatio Choir meraih Silver Medal pada Bali International Choir Festival

Bali International Choir Festival (BICF) 2016, diselenggarakan mulai tanggal 25-31 July 2016 di Bali – Indonesia. BICF 2016 ini adalah salah satu kegiatan yang diinisiasi oleh Bandung Choral Society (BCS). Festival ini diikuti oleh Paduan Suara Pemuda GMIT KOTABARU, Jubilatio Choir dibawah Konduktor Bpk. Max Jacob Bolla. Jubilatio Choir telah berlatih kurang lebih 3 bulan untuk mempersiapkan diri dalam mengikuti ajang festival ini. Jubilatio Choir terdiri dari pemuda-pemudi jemaat GMIT Kotabaru dibawah ketua Paduan Suara Pemuda, Dwi Lapik.

Paduan Suara Jubilatio dalam beberapa bulan yang lalu mengadakan bazar untuk mendukung secara finansial dalam mengikuti festival ini. Selain itu mereka juga didukung oleh orang tua pemuda, jemaat dan gereja GMIT Kotabaru. Kamis 28 Juli 2016 rombongan Paduan Suara Jubilatio menuju Bali. Dalam BICF 2016 ini Jubilatio Choir dijadwalkan mengikuti Choir Competition part-2 dalam kategori Mixed Choir Category Jumat 29 Juli 2016. Award Ceremony dilaksanakan tanggal 31 Juli 2016.

Pada Bali International Choir Festival (BICF) 2016, dengan kategori Mixed Choir Category, Jubilatio Choir berhasil memenangkan Silver Medal, dengan score 23,67. Juara pertama dengan Gold Medal dan score 31.58 dimenangkan oleh Kakaskasen Maranatha Youth Choir dari Tomohon – Sulawesi Utara.

Hadiah berupa Piagam dan Medali diserahkan ke GMIT Kotabaru, pada Kebaktian Minggu tanggal 7 Agustus 2016. Penyerahan Piagam dan Medali diserahkan oleh Ketua Paduan Suara Jubilatio, Dwi Lapik dan diterima oleh IbuPdt. Judith Nunuhitu-Folabessy, MSi. Keberhasilan ini tidak lepas dari dukungan dan doa oleh seluruh Jemaat GMIT Kotabaru. “Ucapan Selamat, Sukses dan Teruslah Melayani dalam Lagu-Lagu Paduan Suara untuk kemuliaan Nama Tuhan” disampaikan oleh Ibu Pdt Judith Nunuhitu kepada Jubilatio Choir dan Bpk. Max Jacob Bolla sebagai pelatih dan konduktor Jubilatio Choir.

Share Postingan Ini...